Juli Hartowo, dilahirkan di desa Tirtomoyo, RT01/01 kecamatan Poncowarno, Kebumen 25 tahun silam. Juli terdaftar sebagai mahasiswa Teknik Nuklir angkatan 2004, Lulus tahun 2009. Masuk Polri Mei 2010. Karirnya di POLRI dimulai Mei 2010, lewat jalur PPSS (Perwira Polisi Sumber Sarjana).
Saat ini Juli menjadi anggota POLRI, Kesatuan Mako Korbrimob Kelapadua Depok Detasemen E (KBR: Kimia, Biologi, Radioaktif), Sat 1 GEGANA Pangkat Inspektur Polisi Tingkat Dua, Jabatan Panit.
Berikut cerita tentang awal mula Juli Hartowo masuk ke kepolisian:
Bagaimana awal mula Juli masuk dalam kepolisian?
“Ketika itu ada lowongan sarjana Fisika Nuklir via internet. Kemudian Juli mendaftar ke Polda dan melengkapi berkas.Pada awalnya hanya coba coba saja tapi karena memang dibutuhkan saya langsung di panggil untuk tes di Jakarta. Dan alhamdulillah diterima setelah mengikuti berbagai tes kesehatan dan kemampuan fisik.â€
Setelah diterima, tahap apa lagi yang ditempuh sebagai anggota Kepolisian?
“Saya menjalani pendidikan polisi di Akpol semarang selama 6 bulan.”
Bidang pekerjaan yang ditekuni sekarang apakah terkait dengan latar belakang Teknik Nuklir yang ditempuh di S1?
“Pekerjaan bidang nuklir bisa di laboratorium forensik (puslabfor) tingkat pusat maupun daerah Bareskrim serta di Brimob (gegana yang seperti saya alami). Pekerjaan ini sangat berkaitan dengan ilmu nuklir. Untuk gegana, KBR (kimia,biologi,Radioaktif) ini merupakan unit yang masih baru.”
Selain di kepolisian, apakah ada lowongan untuk Teknik Nuklir di jajaran TNI?
“Selain Gegana, juga bisa berkarir di BIN atau TNI. untuk di TNI ada juga unit Nubika (nuklir, biologi, kimia).”
Apa harapan Juli ke depannya?
“Harapannya ilmu yang di dapat di kuliah dapat bermanfaat dan menunjang karier di kepolisian, serta ada adek-adek nuklir yang bisa bergabung di kepolisian maupun TNI pada umumnya untuk bisa berjuang membangun negara sesuai bidang kemampuan”
Demikian info dari alumni kita, Juli Hartowo, mudah2an info dari Juli dapat bermanfaat.