Pada tanggal 4 September 2021 telah dilaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang diketuai oleh Prof. Ir. Sunarno, M.Eng., Ph.D. IPU. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat dilaksanakan dengan Pelatihan Aplikasi Pembuatan Peta Daerah Batas Aman Dari Bahaya Bencana Tsunami di Selatan Pulau Jawa – Bali yang dilakukan secara daring. Kegiatan tersebut diikuti oleh 150 peserta yang terdiri dari: dosen, tenaga pendidik, relawan, pramuka, ORARI, RAPI, BNPB, BPBD, Lembaga pemerintahan dan masyarakat pesisir pantai selatan Pulau Jawa dan Bali.
Bencana tsunami saat ini menjadi fenomena yang merupakan momok menakutkan bagi masyarakat dunia, khususnya bagi masyarakat yang tinggal di wilayah pesisir pantai. Hal ini dipicu oleh terjadinya tsunami terbesar dalam sejarah modern pada 26 Desember 2004 lalu yang mengenai wilayah yang sangat luas meliputi wilayah Asia Tenggara, Asia Selatan sampai ke Afrika Timur. Hingga bencana tsunami terakhir di Jepang Tsunami setinggi 10meter meluluh lantakan pesisir pantai timur jepang. Tsunami yang melanda Prefektur Miyagi mirip dengan tsunami yang menghentak Aceh pada 26 Desember 2004. Tsunami di kedua wilayah ini serupa tapi tidak sama. Keduanya dimulai dari gempa lebih dari 9 SR yang memicu gelombang pasang. Ketinggian gelombang di Aceh mencapai 14-32 meter. Sedangkan tinggi gelombang tsunami di Prefektur Miyagi dan sekitarnya ditaksir 6-14 meter. Ketakutan terhadap tsunami ini kemudian menjalar ke semua wilayah pesisir pantai Indonesia.
Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah memperkirakan daerah-daerah yang akan terkena tsunami berdasarkan model-model tsunami yang dapat dibuat. Model-model ini dibuat berdasarkan gempa-gempa besar yang pernah terjadi di kawasan ini. Dengan perkiraan ini, maka akan didapat batas daerah yang tidak terkena rendaman tsunami atau daerah aman. Selain itu dengan memperhatikan sebaran penduduk dan daerah aman sebagai tempat evakuasi, dapat diidentifikasi peluang evakuasi yang mungkin dilakukan. Pada kegiatan Pengabdian Pemberdayaan Masyarakat (PPM) ini merupakan lanjutan dari kegiatan pemetaan daerah aman tsunami yang telah dilaksanakan sebelumnya.
Pada Kegiatan PPM ini difokuskan untuk Pelatihan Aplikasi Pembuatan Peta Daerah Batas Aman Dari Bahaya Bencana Tsunami di Selatan Pulau Jawa – Bali. Aplikasi yang digunakan dalam pelatihan ini yaitu radio mobile dan MapSource. Dengan menggunakan aplikasi tersebut dapat dipetakan batas daerah yang aman dari bahaya bencana tsunami berdasarkan ketinggiannya. Dengan melakukan pelatihan ini, relawan atau instansi dapat merancang peta batas aman tsunami untuk daerahnya masing-masing sebagai salah satu langkah mitigasi terhadap bahaya bencana tsunami, sehingga dapat mengurangi korban jiwa.
Untuk pertanyaan atau kolaborasi, bisa berkorepondensi lansung dengan:
Prof. Ir. Sunarno, M.Eng., Ph.D., IPU
Departemen Teknik Nuklir Teknik Fisika, Universitas Gadjah Mada
Jl. Grafika No.2, Sinduadi, Mlati, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55281
Indonesia
Email: sunarno@ugm.ac.id
Dokumentasi Kegiatan