Laboratorium

Merupakan wadah untuk melakukan praktikum dan eksperimen penelitian dasar maupun terapan seputar Energi Baru dan Terbarukan (Air, Surya, Bayu) berserta efisiensi dan konservasi energi untuk mewujudkan green and sustainable life.

 

Lab Sensor dan Sistem Telekontrol (SSTK)

Merupakan wadah untuk melakukan praktikum, eksperimen penelitian dan technopreneurship seputar sensor dan perangkat kendali jarak jauh untuk aplikasi instrumentasi industri dan mitigasi kebencanaan.

Lab Teknologi Energi Nuklir (TEN)

Merupakan wadah untuk melakukan praktikum dan eksperimen seputar deteksi dan pengukuran radiasi serta analisis kandungan unsur dalam suatu material menggunakan Analisis Aktivasi Neutron (AAN).

Lab Teknologi Proses dan Kimia Nuklir (TPKN)

Merupakan wadah untuk melakukan praktikum dan eksperimen penelitian seputar proses kimia secara umum dan kimia nuklir seperti pengelolaan limbah radioaktif dan penerapan zat radioaktif di berbagai bidang (termasuk radiotracer).

Lab Komputasi

Merupakan wadah untuk melakukan Praktikum Dasar Informatika (PDI) dan penelitian-penelitian lainnya yang berhubungan dengan simulasi sistem fisik dan kecerdasan buatan.