
Pada hari Jumat, 14 Maret 2025, Keluarga Mahasiswa Teknik Nuklir dan Teknik Fisika (KMTNTF) melalui Bidang Sosial Masyarakat menyelenggarakan kegiatan sosial yang termasuk ke dalam salah satu program kerja, yaitu “Kunjungan Panti” di Panti Asuhan Islam Yayasan Ibadah Bunda, Karangwaru, Yogyakarta. Kegiatan ini bertemakan “Indahnya Berbagi, Bahagianya Hati di Bulan Suci Ramadhan” karena bertepatan dengan bulan suci Ramadhan 1446 H. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan materi kepada anak-anak panti asuhan serta mempererat hubungan sosial dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan.
Latar belakang kegiatan ini berangkat dari kepedulian terhadap mereka yang tinggal di panti asuhan, yang tidak hanya terdiri dari anak-anak yatim piatu tetapi juga mencakup anak-anak dengan latar belakang ekonomi yang kurang beruntung. Dalam kesempatan ini, panitia ingin mewujudkan kebahagiaan sederhana dengan berbagi waktu, perhatian, dan bantuan nyata sembako seperti beras, gula, minyak, dan sejenisnya serta uang tunai kepada 30 anak yang menjadi penghuni panti, mulai dari usia balita hingga mahasiswa, ditambah 6 pengurus panti.
Kesuksesan kegiatan ini tentu tidak terlepas dari dukungan yang kuat dari berbagai pihak. Sebelumnya, panitia telah membuka penggalangan donasi sejak tanggal 7 hingga 13 Maret 2025. Penggalangan ini dilakukan dengan menyebarkan informasi melalui media sosial, grup internal kampus, serta komunikasi langsung kepada para donatur. Donasi yang diterima mencakup sembako seperti beras, minyak goreng, gula, dan mie instan, serta uang tunai yang kemudian dikelola untuk keperluan konsumsi berbuka puasa, hadiah anak-anak, dan keperluan dokumentasi.
Berbagai pihak yang turut memberikan kontribusi dalam bentuk donasi sangatlah beragam. Mulai dari mahasiswa aktif Teknik Nuklir dan Teknik Fisika, para dosen yang turut menunjukkan kepeduliannya, hingga alumni yang sudah tersebar di berbagai daerah namun tetap tergerak untuk berpartisipasi. Tak hanya itu, beberapa pihak eksternal yang mengetahui kegiatan ini melalui media sosial juga turut memberikan sumbangan. Hal ini menunjukkan bahwa semangat berbagi di bulan Ramadhan benar-benar mampu menyatukan banyak hati untuk tujuan yang mulia.
Acara dimulai tepat pukul 16.00 WIB dengan kedatangan para anggota KMTNTF di lokasi panti. Dalam waktu 10 menit pertama, panitia melakukan persiapan dan koordinasi internal sebelum secara resmi membuka kegiatan pada pukul 16.10 WIB. Setelah sambutan pembuka, acara dilanjutkan dengan sesi permainan atau games interaktif selama 30 menit yang melibatkan anak-anak panti. Sesi ini menjadi momen yang sangat menggembirakan karena menciptakan suasana akrab, penuh tawa, dan keceriaan.
Pukul 16.45 WIB, acara dilanjutkan dengan pemberian hadiah bagi anak-anak yang berpartisipasi aktif dalam permainan serta sesi dokumentasi. Hadiah ini menjadi bentuk apresiasi sekaligus motivasi kecil bagi anak-anak untuk terus semangat dan aktif. Kemudian pada pukul 17.00 WIB, dilakukan sesi penyerahan donasi secara simbolis yang mencakup sembako dan uang tunai. Penyerahan dilakukan kepada pengurus panti dan disertai dokumentasi resmi sebagai bentuk pertanggungjawaban dan pencatatan.
Memasuki pukul 17.20 WIB, seluruh peserta kegiatan, baik panitia maupun anak-anak panti, melaksanakan kegiatan keagamaan bersama berupa pembacaan doa dan kultum ringan menjelang berbuka puasa. Momen ini menjadi sarana refleksi spiritual yang memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan keikhlasan. Selanjutnya, pada pukul 17.40 WIB, dilakukan persiapan berbuka puasa dengan pembagian takjil dan konsumsi.
Saat adzan Maghrib berkumandang pada pukul 18.00 WIB, seluruh peserta melaksanakan buka puasa bersama dan sholat Maghrib berjamaah. Nuansa hangat dan kekeluargaan sangat terasa dalam momen ini, mempererat ikatan emosional antara mahasiswa dan penghuni panti. Setelah itu, acara ditutup dengan makan berat bersama sebagai penutup kegiatan, sekaligus menjadi bentuk nyata dari kebersamaan yang ingin dibangun melalui program ini.
Secara keseluruhan, kegiatan “Kunjungan Panti” berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh makna. Selain memberikan bantuan materi, kegiatan ini juga berhasil menciptakan suasana hangat, menyenangkan, dan membahagiakan bagi anak-anak panti. Kegiatan ini juga menjadi sarana pembelajaran dan pengabdian langsung bagi mahasiswa KMTNTF dalam menyebarkan kebermanfaatan serta meningkatkan kepekaan sosial terhadap sesama.
Melalui kegiatan ini, harapan besar kami adalah semangat berbagi tidak hanya berhenti pada momen Ramadhan, namun bisa terus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Hubungan yang telah terjalin antara mahasiswa dan penghuni panti diharapkan bisa berlanjut, baik dalam bentuk kegiatan serupa maupun program pengembangan lainnya.
Demikian laporan kegiatan “Kunjungan Panti” ini kami sampaikan. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan, baik secara moril maupun materil. Semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi semua pihak yang terlibat dan menjadi inspirasi untuk terus berbagi kebaikan di masa mendatang.